Mitsubishi Motors Indonesia
Logo Anniversary 55

14 Juli 2023

MMKSI Lanjutkan Dukungan Terhadap Perkembangan Anak Melalui Kampanye Mitsubishi Motors Peduli Anak Indonesia

MMKSI Lanjutkan Dukungan Terhadap Perkembangan  Anak Melalui Kampanye Mitsubishi Motors Peduli Anak Indonesia

Jakarta, 14 Juli 2023 – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali melakukan kampanye “Mitsubishi Motors Peduli Anak Indonesia” pada periode Juli 2023. Kampanye “Mitsubishi Motors Peduli Anak Indonesia” merupakan aktivitas yang bertujuan untuk mendukung perkembangan serta masa depan anak-anak di Indonesia, khususnya anak-anak yang membutuhkan, melalui donasi yang disalurkan melalui beberapa Non-Profit Organization (NGO) dan melibatkan kontribusi konsumen Mitsubishi Motors.

"Dengan kembali diselenggarakannya kampanye “Mitsubishi Motors Peduli Anak Indonesia” tahun ini, kami ingin melanjutkan komitmen dalam mendukung perkembangan anak-anak Indonesia yang membutuhkan melalui donasi, serta aktivitas menarik lainnya untuk anak-anak konsumen melalui kegiatan yang dapat mengembangkan kreativitas seperti kompetisi menggambar. Selain itu kami ingin berterima kasih kepada konsumen yang terus mendukung ragam aktivitas layanan Mitsubishi Motors di Indonesia, serta partisipasinya terhadap donasi melalui transaksi yang dilakukan di diler resmi Mitsubishi Motors. Kami berharap aktivitas dan donasi yang dilaksanakan dapat memberikan motivasi dan dampak positif yang lebih luas,” ungkap Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI.

  • Konsumen Mitsubishi Motors dapat turut berkontribusi dalam kampanye ini dengan hanya melakukan transaksi di diler resmi Mitsubishi Motors di seluruh Indonesia selama bulan Juli 2023. Pada setiap transaksi konsumen Mitsubishi Motors di diler resmi dengan nilai nominal diatas Rp 500.000, MMKSI dan diler akan mendonasikan Rp 5.000 yang akan diakumulasikan sepanjang periode dan disalurkan kepada anak-anak Indonesia yang membutuhkan melalui  UNICEF Indonesia dan SOS Children’s Village, secara proporsional.

Selain donasi, kampanye “Mitsubishi Motors Peduli Anak Indonesia” juga menghadirkan aktivitas lainnya seperti service month experience, dan kompetisi menggambar: 

  1. Service Month Experience
     Dalam kampanye “Mitsubishi Motors Peduli Anak Indonesia” ini, para konsumen serta anggota keluarga juga dapat merasakan pengalaman spesial melalui acara yang telah dipersiapkan di diler Mitsubishi Motors seluruh Indonesia. Pada acara tersebut konsumen dapat menikmati berbagai aktivitas untuk anak dan keluarga yang akan berlangsung di pada Hari Anak Nasional,22 - 23 Juli 2023. 
  2. Kompetisi Menggambar

Kompetisi menggambar menjadi salah satu aktivitas dari kampanye “Mitsubishi Motors Peduli Anak Indonesia” yang diselenggarakan untuk anak-anak usia 6-12 tahun, dan melibatkan penggunaan aplikasi My Mitsubishi Motors ID. Berikut adalah panduan untuk mengikuti kontes menggambar dari Mitsubishi Motors:

  1. Periode kontes akan berlangsung pada 17 Juni – 23 Juli, 2023.
  2. Peserta yang mengikuti kontes harus mempunyai akun MyMitsubishi Motors ID (MMID) dan MiMate.
  3. Peserta dapat menggambar di kertas putih dan harus diwarnai.
  4. Tema untuk lomba menggambar adalah “Your Life’s Adventure”
  5. Setelah selesai membuat gambarnya, peserta dapat scan dan upload hasilnya di MiMate disertakan dengan caption yang menarik tentang Mitsubishi, Mobil, Life’s Adventure, atau Children’s Day. 
  6. Foto yang upload di MiMate juga disertakan foto hasil gambar beserta anaknya yang menggambar.
  7. Pada caption foto tersebut juga dilampirkan dengan tagar #HariAnakMitsubishi2023 #ChildrensDrawingCompetition

Berita Terbaru

cover

24 Desember 2025

Sertai Perjalanan Akhir Tahun, MMKSI Hadirkan Program Diler Siaga Natal & Tahun Baru 2026

Periode libur Natal dan Tahun Baru secara konsisten menjadi salah satu fase dengan tingkat mobilitas tertinggi di Indonesia. Peningkatan aktivitas perjalanan jarak jauh, kunjungan keluarga, serta penggunaan kendaraan harian yang lebih intens menuntut kesiapan layanan purna jual yang tetap dapat diakses konsumen di tengah waktu libur nasional.

cover

18 Desember 2025

Mitsubishi Destinator Raih Dua Gelar Kehormatan dari FORWOT Car of The Year 2025

Mitsubishi Destinator Raih Dua Gelar Kehormatan dari FORWOT Car of The Year 2025

cover

08 Desember 2025

Sambut Periode Libur Akhir Tahun, MMKSI Sediakan Beragam Layanan Perawatan Kendaraan Melalui Dua Kampanye “Semarak Service Akhir Tahun” dan “Kilau Tahun Baru”

Sambut Periode Libur Akhir Tahun, MMKSI Sediakan Beragam Layanan Perawatan Kendaraan Melalui Dua Kampanye “Semarak Service Akhir Tahun” dan “Kilau Tahun Baru”

cover

05 Desember 2025

MMKSI Hadirkan Aksi Nyata Bagi Masyarakat Terdampak Banjir Bandang di Sumatra

MMKSI Hadirkan Aksi Nyata Bagi Masyarakat Terdampak Banjir Bandang di Sumatra

cover

04 Desember 2025

Perayaan 55 Tahun Mitsubishi Motors di Indonesia: MMKSI Raih Hasil Positif Di GJAW 2025

Perayaan 55 Tahun Mitsubishi Motors di Indonesia: MMKSI Raih Hasil Positif Di GJAW 2025

Kami menggunakan cookies untuk mengumpulkan informasi mengenai bagaimana pengunjung menggunakan website kami. Cookies membantu kami untuk memberikan pengalaman terbaik kepada Anda ketika menggunakan website kami. Dengan klik tombol “Terima Cookies”, Anda setuju untuk menggunakan cookies ini.